Beranda Entertainment Kirana Jakarta by City Vision Kembali Terangi Langit Jakarta di Perayaan Malam...

Kirana Jakarta by City Vision Kembali Terangi Langit Jakarta di Perayaan Malam Tahun Baru 2025

3
0
Kirana Jakarta by City Vision Kembali Terangi Langit Jakarta di Perayaan Malam Tahun Baru 2025

JAKARTA – Setelah sukses dengan Kirana Jakarta 2024, City Vision, perusahaan Out of Home (OOH) terkemuka di Indonesia, kembali menghadirkan perayaan malam Tahun Baru yang spektakuler melalui Kirana Jakarta by City Vision di Bundaran HI.

Dalam keterangan pada 16 Desember 2024, mengusung tema “Jakarta Kota Global Berjuta Pesona,” acara malam Tahun Baru 2025 ini bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi Daerah Khusus Jakarta untuk mengajak pengunjung lebih mengenal kota Jakarta dan kekayaan budaya Indonesia. City Vision dan Pemprov DKI berkomitmen menjadikan Jakarta pusat perayaan Tahun Baru kelas dunia yang menonjolkan budaya dan kreativitas lokal.

Langit Jakarta akan menjadi pusat perhatian dengan pertunjukan kembang api memukau yang melambangkan harapan, kemakmuran, dan masa depan cerah kota ini. Acara ini juga menampilkan berbagai elemen budaya lokal seperti Tari Betawi dan paduan suara anak-anak, serta pertunjukan musik dari artis terkenal seperti Rahmania Astrini, RAN, dan Yura Yunita. Dipandu oleh Okky Lukman dan Indra Bekti, perayaan ini diharapkan menjadi momen yang tak terlupakan.

Kirana Jakarta 2025 menghadirkan inovasi teknologi mutakhir melalui 800 Drone Light Show, 3D Projection Mapping, dan pesta kembang api spektakuler yang akan memukau para pengunjung. Seni visual dan teknologi media luar ruang yang dihadirkan di acara ini bertujuan menciptakan pengalaman penuh makna dan menarik perhatian wisatawan domestik maupun mancanegara.

Untuk informasi lebih lanjut tentang rangkaian acara Kirana Jakarta by City Vision, kunjungi website cityvision.co.id atau akun Instagram resmi @cityvisionindonesia.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini